5 Tahun Inovasi Anak Bangsa dalam Penanggulangan Bencana Longsor
Tepat di tanggal ini, saat dimana edisi perdana implementasi unit ARGATECH Extensometer versi 3.0, adalah 5 (lima) tahun kami berinovasi di bidang teknologi, khususnya untuk antisipasi kebencanaan yakni bencana longsor.
Implememtasi perdana tersebut untuk klien kami PT Bukit Makmur Mandiri Utama (BUMA) site Kideco, di Penajam, Kaltim.
Kemudian berturut-turut versi 3.2 lalu 3.5 hingga sampai saat ini kami telah berinovasi dan terus melakukan improvement di versi terbaru yakni 4.0.
Alat ini berfungsi sebagai alat monitoring kestabilan lereng secara online dari 12 titik sesor yang tersebar hingga radius 4.000 meter dan mampu memberikan alarm warning alert (ews) bahaya longsor berupa bunyi sirine, lampu flash terutama di area tambang terbuka (open pit) juga melalui notifikasi email dan pesan whatsapp.
Alat ini satu-satunya tools geoteknikal terlengkap yang terdiri dari 95% komponen dalam negeri dan 100% teknisi lokal berpengalaman. Hingga saat ini kami telah memproduksi 70 lebih unit logger extensometer dan diimplementasikan di lebih dari 50 lokasi tambang di Indonesia dan Malaysia.
Kami juga mengembangkan platform monitoring berbasis web (web based) yang dapat dimonitor secara realtime dan dilengkapi dengan fitur forecasting (prediksi kegagalan lereng/longsor) melalui pendekatan inverse velocity, yang sangat berguna untuk membantu analisa geoteknik.
Untuk informasi, detil spesifikasi, harga, dan permohonan presentasi virtual melalui media daring (zoom, microsoft teams, google meet), silahkan hubungi kami.