CV Fortuna Argatech, Dari Titik Nol Kilometer Indonesia Hingga Laut Banda Terus Melayani Customer.

CV FORTUNA ARGATECH, Perusahaan manufaktur yang bergerak di bidang rekayasa instrumentasi, telemetri sensor dan IT software telah melayani berbagai client/customer dari berbagai provinsi dan kota diseluruh bagian Indonesia.

Dari titik nol kilometer Indonesia (Pulau Sabang, Aceh) sampai Laut Banda, kami terus memberikan yang terbaik serta inovasi terbaru dalam perkembangan dunia IoT (Internet of Things) dan telemetri monitoring.

Salah satunya telah terimpelementasikan, Project instalasi 2 Unit ARGATECH Wireless Extensometer V4.0 (Landslides Early Warning System And Slope Stability Monitoring) di 2 wilayah berbeda untuk client :

1. PT Bara Energi Lestari, Meulaboh, Provinsi Aceh.

2. PT Cipta Kridatama Site BIB (Owned PT Borneo Indobara) Tanah Bumbu, Provinsi Kalimantan Selatan.

ARGATECH Wireless Extensometer V4.0, dapat mendukung managemen memantau trend pergerakan tanah (deformasi) serta kestabilan lereng, serta sebagai bagian dari alat keselamatan/peringatan dini bahaya longsor di area tambang terbuka. tidak hanya itu, versi terbaru ini dapat menyalurkan peringatan dengan 1 unit alat additional bernama Alarm Warning Device dapat memberikan warn (peringatan) dini terhadap daerah yang high risk (kemungkinan tinggi) bahaya longsor dimana bertujuan untuk memberikan rasa safety bagi SDM dan alat berat lainnya yang sedang melakukan kegiatan operasional di daerah tersebut.

Salam safety..!!!

#extensometer
#geotechnical
#smartmining
#digitalisasi
#safetyfirst
#sensor
#iotsolutions
#coalmining

Leave a Comment