Mahasiswi Unbraw Malang Jadi Korban Tanah Longsor
[MALANG] Dina Oktaviani (20), mahasiswi Psikologi Universitas Brawijaya (Unbraw) Malang, asal Pekalongan, Jawa Tengah, tewas, korban tanah longsor yang terjadi di rumah kontrakan di kawasan perumahan Joyogrand Inside, Kelurahan Merjosari, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang, Minggu (12/11) sore. Korban yang sedang tidur di kamarnya saat hujan turun dengan lebatnya, tewas akibat tertimbun longsoran tanah dinding pembatas yang melanda enam unit rumah lainnya.
“Selain korban tewas Dina Oktaviani, penghuni rumah (kontrakan) lainnya bernama Paulina (20), mahasiswi Sastra Perancis UB Malang yang tinggal di rumah yang sama mengalami luka-luka. Paulina berhasil menyelamatkan diri saat longsor menerjang rumah tersebut,” ujar Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Malang J Hartono, sambil membenarkan, bahwa peristiwa tanah longsor itu terjadi akibat talut pondasi kawasan perumahan ambrol, menerjang sejumlah rumah yang ada di bawahnya.
“Peristiwanya, Minggu sore sekitar pukul 15.30 WIB. Saat hujan turun dengan intensitas tinggi, tanah di sekitar plengsengan sepanjang lima meter dengan tinggi tiga meter tidak mampu menahan laju air hingga ambrol menimpa rumah yang ada di bawahnya,” ujar Hartono. Kerusakan material enam unit rumah itu diperkirakan mengakibatkan kerugian sekitar Rp 100 juta,Untuk tindak lanjut penanganan bencana, termasuk kemungkinan adanya perbaikan maupun bantuan dari Pemerintah Kota (Pemkot) Malang, Hartono mengaku masih akan mengonsultasikan hal tersebut. Sebab meski berada di wilayah Kota Malang, status kepemilikan perumahan itu masih milik pengembang, belum diserahkan ke Pemkot Malang. [ARS]